Sebagian dari kita pasti masih ada yang belum tau kenapa harus nyalain lampu kendaraan di terang hari. Mari kita ingat pelajaran Fisika yang dulu pernah kita pelajari. Menurut ilmu Fisika Perhitungan Kecepatan Cahaya Adalah Sebagai berikut :
cahaya memiliki kecepatan 300.000 km/detik = 1.080.000.000 Km/jam, sedangkan kecepatan suara hanya 344 m/detik = 1238 km/jam

ini berarti membuktikan respon yang lebih dulu di tangkap oleh pengendara lain adalah cahaya ketimbang suara, sebagai contoh saat agan nyalain lampu kendaraan walau terang hari,cahaya lampu headlamp akan segera terlihat oleh kendaraan lain melalui spion.

Baca Juga : Lihat Sunset dengan biaya dan tenaga terjangkau Karanganyar-Solo

Contoh lain bila agan mengendarai mobil pribadi,apalagi dengan window tertutup, secara otomatis suara klakson kendaraan lain pasti tidak terlalu terdengar begitu jelas di dalam mobil. Apalagi kita pasti sering melihat akhir akhir ini pengendara yang senang berkendara sambil mendengar musik misalnya.

Mungkin agan yang mengendarai motor ingin mencoba mendahului kendaraan di depannya, akan tetapi belum tentu klakson yang agan bunyikan terdengar oleh pengendara di depan agan.
Dan inilah cara lain agan memberi sign pd pengendara lain terutama MOBIL yaitu dengan menyalakan lampu kendaraan untuk memberitahu kendaraan lain.
Beberapa alasan yang enggan menghidupkan lampu kendaraan di siang hari,
Lampu motor membuat silau?
Kata siapa? Pernahkah anda merasa silau melihat lampu motor lain menyala di siang hari? Lampu motor yang menyala hanya menimbulkan biasan di sekitar sumbernya saja ketika kita melihatnya. Tak akan silau karena sinar lampu tersebut jelas terkalahkan oleh sinar ultra violet. Sinar ultra violet yang dihasilkan matahari meredam cahaya yang dihasilkan bohlam sehingga jarak jangkaunya melemah.
Contoh Uji Coba :
Coba sesekali ketika macet anda berhenti di belakang mobil berwarna hitam. Perhatikan. Refleksi cahaya lampu motor anda di body mobil tersebut. Bandingkan refleksi tersebut antara siang dan malam. Refleksi cahaya motor anda disiang hari lebih lemah ketimbang refleksi saat malam. Bahkan disiang hari, melalui refleksi di body mobil anda bisa melihat jelas detail lampu motor anda. Ini membuktikan bahwa intensitas cahaya lampu saat siang lebih lemah. So, alasan silau tidak bisa dijadikan alasan kuat untuk membantah atau mencari kelemahan aturan ini. Aturan menyalakan lampu adalah aturan tak berdasar.

Bisa membuat Aki Boros?
Alternator atau generator atau magnetos menghasilkan tenaga listrik AC (alternating current, atau listrik bolak-balik). Arus AC ini dapat digunakan untuk menyalakan headlamp, lampu senja, lampu speedometer, dan juga sistem pengapian.

Alternator merupakan komponen pembangkit listrik pada sepeda motor. Fungsinya adalah mengubah energi gerak (kinetik) menjadi energi listrik. Alternator terdiri dari dua bagian, yaitu 1) stator dan 2) rotor magnet atau flywheel magnet.

Stator berupa inti (core) besi yang terbentuk atas lapisan plat-plat tipis dengan sejumlah pole yang tersusun melingkar, seperti jari-jari pada roda pedati (kereta kayu yang ditarik oleh sapi atau kuda). Seutas kawat tembaga dililitkan sebanyak sekian lilitan/putaran di tiap-tiap pole. Ada pula stator yang terdiri dari tiga kumparan kawat tembaga untuk menghasilkan tiga arus listrik AC, disebut stator 3-phase. Stator ini bisa dikenali dari tiga kabel berwarna kuning atau putih sebagai jalur output AC.

Stator bisa memiliki berbagai desain … bisa terdiri dari satu hingga beberapa pole … bisa terdiri dari satu atau lebih kawat tembaga, tergantung spesifikasi output yang diinginkan. Tapi pada dasarnya semua stator memiliki prinsip kerja yang sama.

Flywheel magnet berupa “mangkok” bermagnet yang terdiri dari sepasang magnet — kutub S (South, Selatan) dan kutub N (North, Utara) — yang bergerak memutari stator. Jika magnet ini bergerak melewati kumparan pada stator akan menghasilkan energi listrik. Besarnya energi listrik ini tergantung dari jumlah lilitan kawat, diameter kawat, kekuatan magnet, juga kecepatan putaran magnet.

Beberapa sepeda motor ada yang memiliki dua stator, salah satunya biasanya digunakan untuk sistem pengapian. Biasanya motor dengan sistem pengapian AC menganut metode ini.

Ada juga stator yang dilengkapi dengan pulser — biasanya diletakkan di sisi luar flywheel magnet. Pulser bertugas untuk mengirim “pulsa” atau “denyut” listrik ke CDI sesuai sudut crank melalui satu atau beberapa benjolan (reluctor) yang menempel di sisi luar flywheel magnet. Fungsi utama pulser adalah menentukan timing pengapian. CDI kemudian akan mengalirkan arus listrik ke koil pengapian (ignition coil) sesuai timing pengapian. Di dalam koil pengapian ini tegangan listrik akan dilipat-gandakan hingga lebih dari 10 ribu volt, yang selanjutkan dialirkan ke busi.

Jadi ga ada alasan Takut aki boros lagi kan??
Harga aki motor berapa sih? motor bebek 190an (Red-dulu).
Bandingin kalo kena tilang, berapa ?? polkis bayar ditempat 50rb, sidang mungkin habis 35Rb. kalikan 5 kali ditilang udah berapa??
Harga lampu (bohlamp) berapa?? cuma 20an ribu.
Jadi Harga nyawa ma aki & bohlamp tu mahalan mana??

Tau ngga?? kalau menyalakan headlamp ini berguna banget untuk yang (maaf) bermata Minus,
yang bermata minus kadang motor yg suka nyelip-nyelip di jalan sempit oleh nya tak terlihat jelas tu motor, beda dengan yang headlamp nya nyala. itu motor yang selap-selip bisa jelas kelihatan.

Inget ya?? "keep safety reading", Sepion jangan di kecil-kecilin, lampu belakang jangn di copot atau di terangin (Sama dengan lampu depan) "keep goblok" aja klo masih adda yg seperti itu. keciri bener alay nya, mau buang-buang nyawa? mau bunuh orang?? inget ntu bro...!! mau jadi pembalap?? ada tuh sirkuit nya.. mau jadi alay?? "keep goblok".

Nih alesan dari tetangga ane tentang lampu belakang sepeda motor alay :
Sepeda motor yang lampu belakang nya dicopot/tidak menyala.
Ketika malam hari di jalananan yang gelap, lampu berwarna merah itu berguna untuk menunjukan bahwa ada kendaraan di depannya. bayangkan, lampu belakang mati, di belakang ada sebuah mobil melaju kencang, mobil tersebut ga sepenuhnya jelas melihat ada motor di depan, apalagi jalan sempit, ente bisa kena tabrak tuh dari belakang. hilang deh nyawa ente. mau??? iya klo mobil  itu nabrakin ke ente.. kalu mobil menghindar terus tertabrak dari depan, mau ente jadi pembunuh??? "keep goblok".

Lampu belakang yang terang seperti lampu depan.
kasus kayak gini lagi, alay banget tu. Tau ngga?? kalau lampu terang itu bisa menyilaukan pandangan, dan biasan cahaya itu bisa membuatakan mata BUTA bebrapa detik (tergantung mata sesorang). nah disaat di tikungan ente nge-Rem, pengendara yang dibelakang mengalami kebutaan sampai beberapa detik.. nah, nyelonong lah dia tekor, dan ketabrak dari depan. mau ente jadi pembunuh??? iya kalo nyelonong kedepan, kalo nabrak ente?? mati dah ente... mau???

sumber : http://www.herijaya.com

0 comments:

Post a Comment

 
Top